Pemkot Beri Makanan Tambahan ke Ibu Hamil dan Balita

SUARAMANADO, Bitung: Pemerintah Kota Bitung memberikan perhatian khusus kepada ibu hamil dan Balita yang ada di kota cakalang ini.

Kepala Dinas Kesehatan dr. Pitter Lumingkewas M.Kes mengemukakan, saat ini Pemkot Bitung Resmi meluncurkan program pemberian makanan tambahan bagi Ibu Hamil KEK dan Balita bermasalah Gizi Tahun 2025. “Program ini diprioritaskan bagi ibu hamil dengan kondisi Kekurangan Energi Kronis (KEK) dan Balita (bawah lima tahun) bermasalah gizi,” ungkap Pitter sembari menambahkan jika launching program itu dipimpin Wakil Wali Kota Bitung Randito Maringka, serta Bunda Paud Bitung yang adalah istri dari Walikota Bitung Ny Ellen Honandar Sondakh SE yang dilaksanakan di Puskesmas Bitung Barat, Senin (21/07).
Sementara itu, Wakil Wali Kota Bitung Randito Maringka dalam sambutannya mengatakan, program ini harus bersinergi dengan peningkatan kualitas sdm, pertumbuhan ekonomi, ketahanan pangan, sanitasi lingkungan, serta ketersediaan air bersih, demi mewujudkan target prevalensi stunting 15% di tahun 2030, turun dari 25% saat ini.
“Kami percaya, dengan kerja sama yang harmonis, kita akan melihat penurunan signifikan angka KEK dan gizi buruk, sekaligus mewujudkan generasi Bitung yang sehat, cerdas, dan berdaya saing,” ujar Randito sembari mengajak mari kita buktikan bahwa harmonisasi menuju Bitung maju bukan sekadar slogan, tetapi aksi nyata yang membawa keberkahan bagi seluruh warga.

Ia juga menyampaikan apresiasi kepada semua pihak yang telah berkontribusi dalam kegiatan ini. “Mari kita jadikan momentum hari ini sebagai langkah nyata menuju masa depan Bitung yang lebih sehat, cerdas, dan maju,” tandasnya.

Sumber: bitungkota.go.id

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *