Fun Walk Dalam Rangka Kegiatan Puncak Bulan Inklusi Keuangan (BIK) 2023

SUARAMANADO, Tomohon : Walikota Tomohon Caroll Joram Azarias Senduk, S.H. menghadiri serta mengikuti Fun Walk dalam rangka Kegiatan Puncak Bulan Inklusi Keuangan (BIK) 2023 di Provinsi Sulawesi Utara Dilaksanakan Pada hari Sabtu 21 Oktober 2023.

Start fun walk dimulai dari Kompleks Menara Alfa Omega Tomohon dan finish juga di Menara Alfa Omega Tomohon Peserta fun walk dari Pimpinan industri jasa keuangan, Pegawai Bank se-Sulawesi Utara dan Pimpinan serta ASN se- Kota Tomohon.

Sambutan Walikota Tomohon   Apresiasi kepada OJK yang bersama dengan kementerian/lembaga terkait dan Lembaga Jasa Keuangan (LJK) yang telah menginisiasi bulan Oktober sebagai Bulan Inklusi Keuangan (BIK) Terimakasih telah memilih Kota Tomohon sebagai tempat pelaksanaan kegiatan puncak BIK 2023  kiranya kegiatan Fun walk ini dan kegiatan lainnya yang telah dilaksanakan sejak kemarin sampai hari ini akan menjadi advertising bagi seluruh masyarakat khususnya masyarakat Kota Tomohon sehingga dapat meningkatkan pemahaman dan penggunaan masyarakat terhadap produk dan/atau layanan jasa keuangan agar mampu mendorong pencapaian target inklusi keuangan pada tahun 2024 dan dapat mengurangi gap antara tingkat literasi dan Inklusi keuangan.

Dihadiri oleh Ketua Dewan Audit merangkap anggota Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Republik Indonesia Ibu Sophia Watimena, Kepala OJK Sulutgomalut Bapak Winter Marbun, dan Direktur Utama Bank SulutGo Bapak Revino Pepah dan Jajaran Pemerintah Kota Tomohon

Sumber : tomohon.go.id

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *