Deplu AS: Rusia “Tidak Siap” Bicara dengan Ukraina

SUARAMANADO, Washington : Juru bicara Departemen Luar Negeri Amerika Serikat, Matthew Miller, pada Senin (17/6) mengatakan kepada wartawan bahwa Rusia “tidak siap untuk melakukan pembicaraan serius dengan itikad baik apapun” di saat pertemuan internasional berlangsung di Swiss akhir pekan lalu, yang tidak menghasilkan terobosan yang menarik.

“Tindakan Rusia membuat semua ini menjadi sangat jelas, karena mereka tetap melanjutkan kampanye pengebomannya terhadap infrastruktur penting Ukraina, mengancam kapal-kapal di Laut Hitam dan secara paksa merelokasi puluhan ribu anak-anak Ukraina,” ujar Miller.

Dalam konferensi pers pada Senin (17/6) siang itu, Miller juga mengutuk perusahaan-perusahaan China yang mendukung Rusia dengan berbagai piranti, dan mengatakan akan mengambil tindakan menghentikan aliran piranti itu bersama dengan mitra-mitra Eropa.

Miller juga mengomentari tabrakan antara kapal China dan kapal pasokan Filipina di dekat Kepulauan Spratly yang disengketakan, dengan mengatakan “insiden eskalatif ini adalah yang terbaru dalam serangkaian provokasi oleh RRC untuk menghalangi pasokan yang sangat dibutuhkan agar tidak sampai ke anggota militer yang ditempatkan di Sierra madre. Tindakan itu mencerminkan pengabaian yang konsisten terhadap keselamatan nyawa warga Filipina dan hukum internasional di Laut China Selatan.”

Sumber : voaindonesia.com

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *