SUARAMANADO, Jakarta: Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) RI Dito Ariotedjo menerima audiensi InJourney di Ruang Rapat Lantai 10 Graha Kemenpora RI, Senayan, Kamis (31/10) petang. Audiensi ini berkaitan kolaborasi InJourney dengan Kemenpora RI dalam hal penyelenggaraan event olahraga.
Pada kesempatan itu Pelaksana Tugas (Plt) Direktur Utama (Dirut) InJourney Maya Watono memaparkan perihal profil singkat InJourney dan serangkaian event yang telah diselenggarakan. Sebagai ekosistem holding BUMN di sektor aviasi dan pariwisata pertama di Indonesia, InJourney siap membawa keramahan dan keragaman budaya Indonesia kepada dunia.
“Kami menjadi napas baru bagi industri pariwisata di Indonesia untuk mendorong kebangkitan sektor pariwisata dan siap mengorkestrasi serta menjadi wadah untuk berkolaborasi dan berintegrasi dalam misi pengembangan wisata Indonesia,” terangnya.
InJourney dalam hal ini memiliki misi meningkatkan pemulihan dan mengakselerasi pengembangan kunjungan wisata ke Indonesia, melalui kolaborasi dengan para pemain utama industri dan membentuk kerja sama dengan beragam stakeholder dalam lingkungan yang inklusif.
Kata Maya, saat ini InJourney berfokus pada pariwisata di lima destinasi prioritas meliputi Borobudur, Mandalika, Labuan Bajo, Likupang, dan Danau Toba. Termasuk juga Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Sanur yang tengah dikembangkan.
Dalam promosi pariwisata itulah digelar beragam event berskala internasional pada destinasi-destinasi tersebut dengan agenda tahunan yang telah disusun meliputi event olahraga dan perayaan tahunan. Untuk itu InJourney membuka kolaborasi dengan Kemenpora dalam event olahraga tersebut.
“Kami di sini untuk membuka kolaborasi dalam hal penyelenggaraan event yang relevan dengan Kemenpora,” sebut Maya.
Disampaikan, event yang terdekat akan digelar yaitu Kejuaraan Dunia Aqua Bike 2024 di Danau Toba pada 13 hingga 17 November mendatang. Rangkaian kegiatan event ini bertempat di empat kabupaten yang ada di sekitar Danau Toba meliputi Karo, Samosir, Simalungun, dan Dairi.
Mengambil tema “United Spirit of Lake Toba”, pada edisi 2024 ini Kejuaraan Dunia Aqua Bike di Danau Toba bakal diikuti 90 atlet jetski dari berbagai negara, ditambah 10 atlet nasional. Dalam hal ini InJourney berharap Menpora Dito dapat menghadiri kegiatan ini secara langsung.
Menpora Dito menyambut baik rencana kolaborasi InJourney dalam penyelenggaraan serangkaian event dunia tersebut. Apalagi Kemenpora memiliki Lembaga Pengelola Dana dan Usaha Keolahragaan (LPDUK).
“Kami siap untuk berkolaborasi. LPDUK nanti siap merealisasikan,” tutur Menpora Dito.
Kemenpora sendiri, sebut Menpora, telah terlibat dalam event-event yang diselenggarakan InJourney sebelumnya. Termasuk Kejuaraan Dunia Aqua Bike pada tahun lalu. Karenanya Menpora Dito menyambut baik Kejuaraan Dunia Aqua Bike yang akan kembali digelar.
Turut hadir mendampingi Menpora di antaranya Wamenpora Taufik Hidayat, Deputi 4 Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga Surono, Staf Khusus Bidang Peningkatan Prestasi dan Pengembangan Industri Olahraga Ardima Rama Putra, Staf Khusus Bidang Hukum dan Kepatuhan Tata Kelola Alvin Suryohadiprojo, Staf Khusus Bidang Percepatan Inovasi Pemuda dan Olahraga Hasintya Saraswati, serta Direktur LPDUK Ferry Kono.
Sumber: kemenpora.go.id