SUARAMANADO, Kotamobagu : Sat Lantas Polres Kotamobagu terus meningkatkan Patroli Subuh untuk memberikan kenyamanan kepada masyarakat selama bulan suci Ramadhan 1443 H.
Patroli subuh ini dilaksanakan guna mengantisipasi balapan liar yang kerap dilakukan oleh anak-anak muda atau remaja usai pelaksanaan sholat subuh.
Kamis (07/04/2022) dipimpin oleh Kasat Lantas Polres Kotamobagu Iptu Shirley Betzy D. Mangelep S.H M.H, Personel melaksanakan Patroli di Desa Moyag Kecamatan Kotamobagu Timur selanjutnya ke Kelurahan Mongkonai Kec. Kotamobagu Barat, Desa Sia Kec Kotamobagu Utara dan Jalan Bubak Kec. Lolayan.
Selain sasaran tersebut juga di laksanakan patroli ke daerah daerah rawan laka lantas dan rawan kejahatan.
Kasat Lantas Polres Kotamobagu Iptu Shirley Betzy D. Mangelep S.H M.H menjelaskan kegiatan ini merupakan upaya untuk mewujudkan kamseltibcar lalu lintas dan terciptanya kamtibmas yang kondusif.
“Saat patroli petugas menghimbau dengan humanis anak-anak muda atau remaja yang nongkrong atau berkerumun untuk membubarkan diri, karena berpotensi melakukan balapan liar serta melanggar Prokes Covid-19.” Tambah Iptu Shirley
Lanjutnya, dalam kegiatan kami akan melakukan tindakan tegas, terhadap pelanggaran lalu lintas yang meresahkan masyarakat dan menghimbau untuk bersama sama menjaga ketertiban berlalu lintas, terutama pada saat bulan ramadhan yang mana warga masyarakat mayoritas melaksanakan ibadah puasa.
“Patrol subuh Sat Lantas Polres Kotamobagu akan terus dilakukan sehingga dapat memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat yang menjalankan ibadah di bulan suci Ramadhan 1443 Hijriyah.” tutup Iptu Shirley Betzy D. Mangelep S.H M.H
Sumber : tribratanews.polreskotamobagu.com